Batang Kuis - Pemerintah Kabupaten Deli Serdang berterimakasih atas pembangunan Masjid An-Nur Desa Tanjung Sari yang diresmikan hari ini.
“Saya berpesan kepada semua, manfaatkan dan gunakan masjid ini dengan maksimal. Jangan sia-siakan keberadaannya yang demikian indah. Hiasi rumah Allah ini dengan berbagai aktivitas yang menumbuhkan pahala, amal shaleh, maupun aktivitas lain yang dapat menumbuhkan kebangkitan umat islam.
Pesan tersebut diucapkan Wakil Bupati Deli Serdang HM Ali Yusuf Siregar pada saat peresmian Masjid An-Nur sekaligus sholat Jum’at berjamaah yang berlokasi di Jl. Tembakau Deli Gg. Mufakat No. 3 Desa Tanjung Sari, Kecamatan Batang Kuis. Jum’at (1/4/2022).
Pada kesempatan tersebut, ia menjelaskan bahwa pembangunan masjid merupakan suatu bentuk langkah strategis dalam membangun masyarakat madani. Selain dimanfaatkan sebagai tempat untuk beribadah, masjid juga berperan dalam membangkitkan kekuatan rohaniah, membangun budaya umat dan pengembangan kehidupan sosial kemasyarakatan lainnya.
Baca juga:
Atasi Antrean, Pertamina Siapkan SPBU Mobile
|
“kita patut bersyukur, berkat kebersamaan yang telah diwujudkan segenap para donatur serta semua pihak, masjid ini telah rampung dalam pembangunannya. Ini adalah wujud dari kecintaan kita kepada Allah SWT, yang merupakan rumah Allah. Sehingga dengan kecintaan dan keterkaitan hati kita yang tak terpisahkan dengan masjid ini, kelak kita akan mendapatkan fasilitas dan perlindungan dari Allah SWT.”imbuhnya.
Untuk itu, mari kita berdayakan masjid kita, mari kita bangun kejayaan umat melalui masjid sebagai sarananya. Semoga selesainya pembangunan Masjid An-Nur ini, semakin menguatkan niat ibadah kita kepada allah dan membangkitkan penguatan ukhuwah islamiyah, khususnya bagi masyarakat Desa Tanjung sari, Kecamatan Batang Kuis.”harapnya.
Di sela-sela peresmian Masjid An-Nur tersebut, Wabup memberikan bantuan secara simbolis kepada kaum dhuafa berupa sembako dan dua unit kursi roda kepada masyarakat yang membutuhkan.
Acara ini turut dihadiri Fatimah Nur Nasution , pewaqif yang mewakafkan sebidang tanah sekaligus bangunan masjid bersama keluarga, Habib Annis Assegaf dari Cirebon, Wakil Ketua MUI Kota Medan KH. Zulfiqar Hajar LC, anggota DPRD Deli Serdang H. Syaiful Tanjung, Ketua BKM Masjid An-Nur Abdul Rahman Nasution, Ustad Ahmad Muhazir MA, Camat Batang Kuis Avro Wibowo, Para alim ulama dan tokoh masyarakat Desa Tanjung Sari. Wabup juga didampingi Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang Rachmadsyah ST, Sekdis KominfoStan Syafi’I Sihombing.